Search

Ini Penyebab Marcus/Kevin Tumbang

INILAHCOM, Seoul - Ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo harus puas menjadi runner-up Korea Terbuka Super Series 2017. Menurut mereka, seringnya melakukan kesalahan sendiri menjadi penyebab kekalahan.

Bertanding di SK Handball Stadium, Minggu (17/9/2017), Marcus/Kevin dikalahkan unggulan pertama asal Denmark, Mathias Boe/Carsten Mogensen, 19-21, 21-19, dan 15-21.

Dengan demikian, Boe/Mogensen semakin menegaskan rekor pertemuan dengan Marcus/Kevin menjadi 4-1. Di pertemuan terakhir, Marcus/Kevin juga kalah dari Boe/Mogensen di Piala Sudirman, 21-16, 22-24, dan 21-23.

"Hari ini kami banyak melakukan kesalahan sendiri. Lawan jarang mematikan kami. Mungkin karena panik dan kurang tenang. Sementara mereka mainnya safe dan nggak gampang mati," ujar Kevin, dikutip dari Badmintonindonesia.org.

"Ke depannya harus lebih berani, harus lebih melawan ngadu pukulan. Harus lebih baik lagi," tambah Kevin.

"Kami banyak terburu-buru ingin segera mematikan. Tapi akhirnya malah membuat kesalahan sendiri," timpal Marcus.

Setelah ini Marcus/Kevin akan berlaga di Jepang Terbuka Super Series 2017, 19-24 September.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Ini Penyebab Marcus/Kevin Tumbang : http://ini.la/2405100

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ini Penyebab Marcus/Kevin Tumbang"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.