INILAHCOM, Birmingham - Ganda putra Denmark, Mads Conrad Petersen/Mads Pieler Kolding menyebut Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo tampil lebih cerdas sehingga bisa menang di semifinal All England 2018.
Bertanding di Arena Birmingham, Sabtu (17/3/2018), Conrad/Kolding dikalahkan Marcus/Kevin dua gim langsung, 11-21 dan 19-21 dalam waktu 38 menit.
Hasil ini sama dengan tahun lalu dimana Marcus/Kevin-lah yang mengalahkan mereka di semifinal. Dari tujuh pertemuan, Conrad/Kolding hanya mampu meraih dua kemenangan.
"Di gim pertama lawan main bagus. Di gim kedua kami tak banyak melakukan perubahan. Hanya saja kami mengurangi banyak kesalahan sendiri seperti di gim pertama," ujar Conrad, ditemui di mixed zone.
"Penampilan di gim kedua membuktikan kami memang layak tampil di semifinal. Tapi harus diakui lawan tampil lebih cerdas dari kami," tambahnya.
"Di gim kedua kami sempat unggul tapi berhasil dikejar lawan. Seperti yang dikatakan Conrad, mereka lebih cerdas dan lebih baik dari kami," timpal Kolding.
Baca Kelanjutan Ganda Putra Denmark: Marcus/Kevin Cerdas : http://ift.tt/2HHgck9Bagikan Berita Ini
0 Response to "Ganda Putra Denmark: Marcus/Kevin Cerdas"
Posting Komentar