INILAHCOM, Birmingham - Dari 10 wakil yang lolos ke babak kedua, Indonesia tinggal menyisakan tiga wakil di babak perempatfinal All England 2018.
Tiga wakil yang masih bertahan adalah dua ganda campuran, Praveen Jordan/Debby Susanto dan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja serta ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Praveen/Debby melaju setelah mengalahkan pasangan tuan rumah, Marcus Ellis/Lauren Smith, 21-12 dan 21-17 dalam waktu 33 menit. Di perempatfinal, Praveen/Debby menghadapi pasangan Denmark, Mathias Christiansen/Christinna Pedersen.
Selanjutnya, Hafiz/Gloria menjalani laga dramatis melawan rekan sendiri, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, melalui pertarungan tiga gim, 8-21, 21-15, dan 30-29. Di perempatfinal, Hafiz/Gloria sudah ditunggu unggulan kedelapan asal China, Zhang Nan/LI Yinhui.
Di ganda putra, Marcus/Kevin juga dipaksa main tiga gim sebelum akhirnya menaklukkan pasangan asal Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, 21-17, 20-22, dan 21-13 dalam waktu 51 menit. Selanjutnya, lawan Marcus/Kevin di perempatfinal adalah pasangan asal Taiwan, Chen Hung Ling/Wang Chi-Lin.
Pertandingan perempatfinal All England 2018 akan dimulai pukul 10.00 waktu setempat atau 17.00 WIB.
Baca Kelanjutan Tersisa Tiga Wakil Indonesia di Perempatfinal : http://ift.tt/2IvXWeKBagikan Berita Ini
0 Response to "Tersisa Tiga Wakil Indonesia di Perempatfinal"
Posting Komentar