INILAHCOM, Birmingham - Ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo tidak tampil 100 persen fit selama All England. Tapi, pada kenyataannya mereka mampu mempertahankan gelar.
Bertanding di Arena Birmingham, Minggu (18/3/2018), Marcus/Kevin mempertahankan gelar usai mengalahkan pasangan Denmark, Mathias Boe/Carsten Mogensen, 21-18 dan 21-17.
Marcus sempat mengalami cedera otot perut yang membuatnya harus absen di Kualifikasi Piala Thomas dan Uber. Selain itu, Marcus sempat mengalami cedera bahu. Sementara Kevin mengalami cedera di tangan beberapa pekan sebelum All England.
Pelatih kepala ganda putra PBSI, Herry Iman Pierngadi mengatakan, kondisi anak asuhnya itu memang belum 100 persen di All England. Untuk menyiasatinya, pelatih mengubah pola permainan.
"Kevin belum 100 persen. Sebelum memulai pertandingan dia latihan dulu untuk jaga kondisi. Marcus juga ada masalah dengan cedera, jadi tidak 100 persen," ujar Herry IP.
"Dengan kondisi seperti apa pun, mereka bisa mengatasi dengan pola main agak berbeda. Jadi pola mainnya seperti di pertandingan tadi yang terlalu slow. Tidak seperti biasanya yang main no lob serang. Tadi main defend-defend dulu. Boe/Mogensen mengubah pola main, memperlambat. Kalau main cepat, mereka kalah cepat," tambahnya.
Baca Kelanjutan Juara All England, Marcus/Kevin Tak Fit 100 Persen : http://ift.tt/2plZqzgBagikan Berita Ini
0 Response to "Juara All England, Marcus/Kevin Tak Fit 100 Persen"
Posting Komentar