Search

Kunci Keberhasilan Ihsan Melaju ke Perempatfinal

INILAHCOM, Singapore - Ihsan Maulana Mustofa melangkah ke babak perempatfinal usai mengalahkan Daren Liew. Ihsan mengungkap kunci keberhasilannya mengatasi pemain top Malaysia itu.

Bermain di Singapore Indoor Stadium (SIS), Kamis (19/7/2018) malam WIB, Ihsan harus bekerja keras di game pertama. Sempat beberapa kali tertinggal dalam perolehan poin, Ihsan tetap tampil tenang dalam meladeni permainan cepat lawannya.

Sempat tertinggal 18-20, Ihsan mampu mambalikkan kedudukan jadi 23-21 untuk menyudahi game pertama.

Di game kedua, Daren Liew memberikan perlawanan berarti setidaknya sampai kedudukan imbang 14-12. Setelah itu, Ihsan terus melaju dalam perolehan poin dan menutup pertandingan dengan keunggulan 21-16.

Bagi Ihsan kemenangan ini bukan hanya memastikan dirinya melaju ke perempatfinal Singapura Terbuka 2018 tetapi juga membalas dendam kekalahan di tahun 2015 lalu.

"Alhamdulilah, bisa menang lagi. Kalau ditanya permainan tadi, tentunya di babak pertama kemarin lebih menegangkan karena lawan rekan sendiri. Tapi hari ini, saya mainnya lebih santai dan lebih rilek aja. Meski di game pertama sempat tertinggal terus. Justru saya lebih bisa dan tenang, malah mikir ke strategi aja sih," kata Ihsan seperti dikutip dari laman badmintonindonesia.org.

"Daren dibilang pemain top Malaysia, kalau dari segi tehnik pukulan memang di bilang susah juga diikutin, karena gerakannya cepat. Jadi saya banyak larinya di lapangan. Strateginya sih tadi lebih ke posisi menyerang aja. Soal kalau dia yang menyerang lumayan juga dan tajam. Tapi dia pemain yang tidak sabaran, kalau saya tahan-tahanin, dianya tidak betah. Dan saya rasa juga, fisiknya dia tidak bagus juga."

"Kalau di tanya seberapa pentingnya masuk bisa ke perempat final, sangat penting sih. Karena saya di sini ingin mencari poin sebanyak-banyak agar bisa mendongkrak kembali rangking saya," dia memungkasi.

Di babak perempatfina, Ihsan akan berhadapan dengan tunggal putra Vietnam, Tien Mihn Nguyen yang mengalahkan Sourabh Verma asal India tiga set dengan skor 18-21, 12-15 dan 21-11.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Kunci Keberhasilan Ihsan Melaju ke Perempatfinal : https://ift.tt/2LwPjBz

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kunci Keberhasilan Ihsan Melaju ke Perempatfinal"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.