Search

Tim Basket Filipina Batal Tampil di Asian Games

INILAHCOM, Manila - Timnas basket putra Filipina dipastikan absen di Asian Games 2018. Mundurnya Filipina terkait hukuman yang diberikan oleh Federasi Bola Basket Internasional (FIBA).

Mundurnya Filipina cukup mengejutkan pasalnya terjadi 22 hari menjelang pelaksanaan Asian Games 2018 di Jakarta-Palembang. Keputusan tersebut diumumkan Jumat (27/7/2018) waktu setempat.

Filipina terpaksa menarik keikutsertaan mereka di ajang pesta olahraga negara-negara Asia tersebut setelah 10 pebasket yang tergabung dalam Samahang Basketbol ng Pilipinas (SBP) mendapat hukuman dari FIBA, empat diantaranya merupakan pemain pilar timnas antara lain Terrence Romeo, Troy Rosario, Jayson Castro dan Roger Pogoy. Selain 10 pemain, FIBA juga menjatuhkan sanksi kepada dua pelatihnya.

FIBA menjatuhkan hukuman kepada Filipina dan Australia karena terlibat perkelahian dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia Basket 2019 di Bulacan pada 2 Juli lalu.

SBP yang menjadi wakil Filipina di ajang tersebut juga diharuskan membayar denda sebeasar 250 ribu US dolar (3,6 miliar Rupiah).

"Kami menyimpulkan, berdasarkan pertimbangan dan konsultasi dengan komunitas basket, dengan waktu yang tersisa maka kesempatan tampil di Asian Games 2018 tidak akan optimal," demikian pernyataan SBP.

"Kami meminta maaf kepada panitia pelaksana Asian Games, kepada fans timnas Filipina dan komunitas basket Asia dengan pengunduran diri ini," lanjut isi pernyataan.

Hasil undian basket Asian Games 2018 menempatkan Filipina di Grup B bersama Iran, Suriah dan Uni Emirat Arab.

Sumber: CBN

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Tim Basket Filipina Batal Tampil di Asian Games : https://ift.tt/2OiOwG6

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tim Basket Filipina Batal Tampil di Asian Games"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.